Tekuni Hobi, Hasilkan Prestasi, Nur Maulana Hidayat Mahasiswa Fakultas Tarbiyah UNUGIRI Bojonegoro, Raih Juara Nasional

Nur Maulana Hidayat – Juara 2 MTQ Mahasiswa tingkat Nasional dalam ajang cabang Musabaqah Khathil Qur’an (DEKORASI)

Prestasi membanggakan berhasil ditorehkan mahasiswa Fakultas Tarbiyah Unugiri Bojonegoro. Melalui Program Studi (Prodi) Pendidikan Agam Islam (PAI), Nur Maulana Hidayat meraih juara 2 MTQ Mahasiswa tingkat Nasional dalam ajang cabang Musabaqah Khathil Qur’an (DEKORASI). Kompetisi ini diselenggarakan oleh Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) secara daring pada 03 sampai 19 Maret 2023. Selain itu ajang kompetisi Nasional ini mengusung tema Membangun Mahasiswa Intelektual Berjiwa Qur’ani sebagai Jiwa Berkualitas Nyata Akselerasi Peradaban Negeri.

Nur Maulana Hidayat, Mahasiswa PAI Unugiri Bojonegoro semester 4 kelas G ini berhasil raih juara nasional berkat hobi yang ditekuninya. Maulana, panggilan akrab Nur Maulana Hidayat ini, mempunyai hobi kaligrafi. Warta ini, mengukir story efektif ala Nur Maulana Hidayat, mahasiswi PAI Fakultas Tarbiyah UNUGIRI, yang pada acara lomba MTQMN nasional 2023 dinobatkan sebagai pemenang juara 2 MTQ Mahasiswa secara via online Minggu, 02 April 2023.

Sesaat setelah mendapatkan Juara 2 MTQMN Tingkat nasional, Maulana langsung mengucapkan terima kasih atas doa orang tua dan para guru-guru yang tak henti-mendoakan Maulana sehingga bisa meraih juara 2 MTQ Mahasiswa Tingkat nasional. “Terima kasih Ibu Bapak dan para guru-guru, ini semua berkat doa panjenengan, kerja keras pembimbing serta seluruh doa dari Kampus Unugiri. Hingga Maulana bisa meraih juara 2 MTQ Mahasiswa Tingkat nasional tahun ini” ungkap maulana kepada sang Ibu Bapak dan para guru pembimbing. Maulana sendiri mengaku sangat semangat untuk menggoreskan prestasi diajang berikutnya. “Semoga, saya bisa menjadi pribadi yang bermanfaat serta bisa selalu menggoreskan ayat-ayat Allah dengan indah”, harap Putra Bapak Sufyan (alm) dan Ibu Siti Asiyah.

Dalam wawancara via daring, Mahasiswa yang bergelut dalam organisasi JQH Unugiri Bojonegoro ini juga tidak mengelak bahwa trik kesuksesan meraih Prestasi MTQ Tingkat Nasional, tidak terlepas dari motivasinya yang selalu semangat dan memperbaiki setiap proses yang dipelajari. “Saya punya motivasi jangan pernah menyerah untuk berproses, sebab dari situ kita bisa banyak belajar dan memperbaiki keadaan untuk sukses”, tutur Mahasiswa kelahiran Tuban ini dengan santun. [Lifa]

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *